Rabu, 07 Februari 2018

Klub Anak RT 3: Mari Menanam

5 Februari 2018

Tim Kader klub anak RT 3, serta bapak dan ibu warga setempat mulai heboh :).
Pagi ini anak-anak akan memulai kegiatan klub anak RT 3 yaitu dengan belajar menanam.

Setiap anak diberikan satu pot, lalu secara bergantian anak-anak mengisi pot dengan media tanam dan benih.

Ih..jijik..kena tanah..
Ih..bajuku jadi kotor...
Baunya ga suka...

Banyak komentar muncul dari anak-anak, namun demikian mereka tetap seru dan asyik mengikuti arahan dari tim.
Mau mencoba hal baru, mau bergantian, mau bersabar mengikuti instruksi, mau menyimak dan mendengarkan langkah-langkah menanam, dan mau bertanggung jawab merawat bibit dengan baik sehingga semoga nanti akan tumbuh subur.

Hal-hal yang tidak terlihat, namun sangat penting bagi pembelajaran dan pembiasaan leadership pada anak. Semoga yang dilakukan oleh tim klub anak RT 3, menjadi memori ilmu, dan amal jariah sebagai ilmu yang bermanfaat bagi anak-anak disana.

" Semoga tanamannya tumbuh subur ya...GO GREEN RT 3 " 😃

Tidak ada komentar:

Posting Komentar